Vegetables Root (Update everyday)

Alat Bahasa Menerjemahkan Seluruh isi web

Wednesday, April 2, 2014

Hilangnya Pesawat yang menyimpan misteri

Banyak sekali teka teki yang tersembunyi di balik hilangnya pesawat MH370, ada yang melihatnya dari sudut pandang ilmiah, ada pula yang melihatnya dari sudut pandang spiritual, bahkan ada yang mengaitkan dengan kejadian misteri pesawat2 hilang pada masa2 sebelumnya.

saya hanya ingin men-share seputar kejadian aneh terkait dengan pesawat hilang pada masa sebelumnya. (sumber: BeritaSatu.com)

Penerbangan Air France Nomor 447
Sebuah pesawat Airbus A330 yang terbang dari Rio de Janeiro menuju Paris tercebur ke Samudera Atlantik pada 2009, menewaskan seluruh 228 penumpang dan kru pesawat. Namun dibutuhkan waktu lima hari penuh untuk mencari, dan akhirnya tim SAR bisa menemukan bangkai pesawat. Setelah itu, dibutuhkan waktu tiga tahun bagi para penyelidik untuk menemukan penyebab kecelakaan, yaitu kristal es yang membuat program autopilot mati. Jenasah 74 penumpang belum bisa diambil dari dasar samudera.

Penerbangan Solo Amelia Earhart
Salah satu kisah yang paling sering diceritakan dalam sejarah penerbangan adalah pilot Amelia Earhart yang hilang bersama pesawat mono Electra bermesin ganda di Samudera Pasifik pada 1937, dalam upaya wanita itu untuk berkeliling dunia. Jejak pesawat itu tak pernah ditemukan, bahkan setelah upaya pencarian yang menelan biaya jutaan dolar, dan Earhart resmi dinyatakan meninggal pada 1939.

Penerbangan Flying Tiger Line nomor 739
Sebuah pesawat militer Amerika Serikat Lockheed Super Constellation lepas landas dari Guam pada 1962 mengangkut lebih dari 90 personel, dengan tujuan Filipina, namun pesawat itu tak pernah tiba.
Pilot tidak membuat panggilan darurat, dan 1.300 orang yang terlibat dalam pencarian tak pernah menemukan jejak pesawatnya. Seorang kru kapal tanker Liberia mengaku melihat “cahaya terang” di langit pada sekitar waktu penerbangan, namun otoritas AS tetap tidak bisa menemukan kemungkinan apa pun sebagai penyebab insiden itu.

Penerbangan British South American Airways
Dibutuhkan lebih dari 50 tahun untuk menemukan jejak 11 orang yang berada di sebuah penerbangan tahun 1947 yang hilang di wilayah pegunungan Andes, Argentina. Dua pendaki gunung Argentina menemukan kepingan mesin di Andes pada 1998, dan sebuah ekspedisi Angkatan Darat juga menemukan jenasah.
Sebagian orang mengatakan pesawat itu menyebabkan longsor salju ketika jatuh ke Gunung Tupangato, sehingga badan pesawat terkubur dan hilang.

Segitiga Bermuda
Wilayah ini juga dikenal sebagai Segitiga Setan karena banyaknya peristiwa pesawat atau kapal hilang di samudera yang terletak di antara Florida, Puerto Rico dan Bermuda. Dua pesawat jet penumpang milik British South American Airways hilang di sana pada 1948 dan 1949, dan lebih dari 51 orang di dalamnya juga hilang, tanpa pernah ditemukan lagi.
Pada 1945, lima pesawat bomber Amerika, Avenger, lenyap di sana ketika sedang melakukan latihan; dan sebuah pesawat yang dikirim untuk melakukan pencarian dengan 13 kru malah ikut lenyap.

Penerbangan Angkatan Udara Uruguay 1972
Sebuah pesawat militer menuju Santiago, Chili, dengan 45 penumpang dan kru jatuh di pegunungan Andes di tengah cuaca buruk pada 1972, dan menewaskan 12 people. Otoritas setempat tidak menyadari kalau ada yang masih hidup hingga 72 hari berikutnya.
Sementara itu, longsor salju menimpa bangkai pesawat, di mana para korban selamat berlindung, sehingga delapan orang lagi tewas. Sisa 16 orang yang masih hidup mencoba bertahan dengan praktik kanibalisme, memakan jenasah rekan-rekan mereka, sampai akhirnya ditemukan dua bulan kemudian.

Penerbangan MH370 Malaysia Airlines
Pesawat MAS MH370 yang membawa 227 penumpang (termasuk dua bayi) dan 12 anak kapal dari Kuala Lumpur ke Beijing dilaporkan terputus hubungan pada Sabtu pagi, kira-kira 40 menit selepas take off dari Lapangan Terbang Antarabangsa KL di Sepang. Pesawat dijadwal akan mendarat di Beijing pada pukul 6.30 pagi hari yang sama. Tetapi hingga hari ini, hanya ada kesimpangsiuran informasi yang didapatkan

Kita sekarang hanya bisa menanti informasi yang melegakan hati, apakah dalam waktu dekat ini akan ditemukan atau akan tetap menjadi misteri seperti kasus2 sebelumnya??